Now, Github Private is Free!
Info Microsoft TechnologySumber Gambar : www.cnet.com |
Semua berubah ketika negara api menyerang! Enggak sob enggak. Semua berubah ketika Github diakuisisi Microsoft beberapa bulan lalu. Awalnya, ane sendiri sebagai pengguna Github, bakalan kecewa kalo Github diakuisisi Microsoft. Ternyata eh ternyata, ada kabar baik. Mungkin gara-gara pengaruh Github diakuisisi Microsoft, pembuatan private repository menjadi gratis sob, tentunya syarat dan ketentuan berlaku hehe . . .
Pembuatan private repository di Github ini memiliki batasan, yaitu kita hanya bisa collab dengan maksimal 3 collaborator saja. Walaupun demikian, menurut ane sendiri ini merupakan suatu perubahan besar, yang mana sebelumnya untuk membuat sebuah private repository kita perlu bayar dulu, sekarang mah ENGGAK! Hahahahaha *Ketawa jahat!
Selain itu, berbarengan dengan kemerdekaan private repository ini, Github juga mengganti nama Github Developer Suite menjadi ‘Github Pro’. Perusahaan tersebut mengatakan kalo hal ini dilakukan untuk membantu developer mengidentifikasi tools-tools yang mereka butuhkan.
Well, sukses terus untuk Github dan terus berinovasi, semoga aja tahun depan bisa lebih ditingkatin kegratisannya!